berteman sebuah aktivitas atau kewajiban yang seharusnya dilakukan untuk menebar kedamaian dunia. tapi apakah pertemanan itu harus abstrak? apakah pertemanan di dunia maya itu bisa dikatakan pertemanan? lantas kalau iya, apakah itu termasuk pertemanan abstrak?
haruskah ada pertemanan abstrak? pertemanan semu? pertemanan yang hanya di dunia maya? atau apalah pembahasaan lainnya yang sama dengan substansi itu.. kalau pun harus ada, kenapa mesti ada? alasan apakah yang mengizinkan jika pertemanan abstrak itu bisa hanya abstrak, maya, dll? sudah adilkah alasan itu?? membahagiakan kah pertemanan itu? jika iya, siapa yang dibahagiakan? keduanya? salah satunya? atau bahkan sebenarnya tidak membahagiakan siapa pun..
dan harus sampai kapan pertemanan abstrak itu? sampai kita menyadari betapa salahnya pertemanan abstrak itu? atau sampai kita menyadari pentingnya dia dalam pertemanan kita? atau sampai selama kita bisa mendapatkan kebahagiaan yang tidak akan lagi gangguannya walaupun hanya satu pihak yang terbahagiakan?
Entahlah..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar